Nurdin Khalid Kembali Terpilih sebagai Ketua Umum Dekopin Periode 2024-2029

  Jakarta, Arunikanews, – Musyawarah Nasional Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) yang digelar pada 18-21 Desember 2024 menghasilkan keputusa...

 

Jakarta, Arunikanews, – Musyawarah Nasional Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) yang digelar pada 18-21 Desember 2024 menghasilkan keputusan besar dengan terpilihnya kembali Nurdin Khalid sebagai Ketua Umum untuk periode 2024-2029. Pemilihan yang berlangsung secara aklamasi dan demokratis tersebut menunjukkan kepercayaan besar Dekopinwil dan Dekopinda di seluruh Indonesia terhadap kepemimpinan Nurdin Khalid.

Dalam pidato kemenangan, Nurdin Khalid menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk terus memajukan koperasi sebagai pilar ekonomi nasional. "Saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang kembali diberikan kepada saya. Ini bukan hanya kemenangan saya, tetapi kemenangan seluruh gerakan koperasi di Indonesia," ujarnya.

Nurdin menegaskan akan fokus pada penguatan koperasi di era digital, peningkatan kesejahteraan anggota, dan pengembangan inovasi berbasis teknologi. "Era digitalisasi menuntut koperasi untuk bertransformasi. Kita harus memastikan koperasi tetap relevan dan menjadi solusi ekonomi bagi masyarakat," tambahnya.

Proses pemilihan berlangsung dalam suasana kondusif dan penuh semangat kebersamaan. Dukungan terhadap Nurdin Khalid mencerminkan apresiasi terhadap capaian selama periode sebelumnya, termasuk keberhasilannya dalam memperjuangkan regulasi yang mendukung perkembangan koperasi dan meningkatkan kolaborasi dengan berbagai sektor.

Sementara itu, Ketua Dekopinwil Provinsi Jambi, Dr. Faisal Riza, ST. MM menilai terpilihnya Nurdin Khalid adalah momentum untuk melanjutkan program-program strategis yang sudah dirintis. "Kita berharap di bawah kepemimpinan beliau, koperasi semakin berkembang dan menjadi tulang punggung ekonomi Indonesia," ujar Faisal riza.

Dekopin sebagai wadah utama gerakan koperasi di Indonesia diharapkan terus menjadi garda terdepan dalam memperkuat peran koperasi di tengah tantangan global. Dengan kepemimpinan Nurdin Khalid, masa depan koperasi Indonesia diyakini semakin cerah. (NA)


Terbaru

Hot in week

Komentar

item